Sunday 7 June 2015

Jacob's Well, Sumur Terindah Namun Seram

Jacob's Well - adalah sebuah lubang patahan di tanah atau 'Sink Hole' yang terjadi karena proses alam. Jacob's Well juga termasuk salah satu Sumur Terindah Yang Ada Di Dunia. Sumur yang indah ini terletak di Wimberly, Amerika Serikat. sama halnya dengan sumur indah Thor's Well juga berada di negara tersebut. Jacob's Well sendiri merupakan salah satu tempat menyelam paling menakjubkan sekaligus menyeramkan di Amerika. Banyak gua-gua yang memiliki pemandangan menakjubkan berada di dalam sumur ini. Dan matahari yang cukup membuat Jacob' Well menjadi tempat tinggal ideal bagi berbagai jenis ganggang dan hewan air.

Info unik 7
Jacob's Well
Tapi tahukah anda dengan hanya berdiameter 4 meter dan kedalaman 10 meter sumur ini berhasil memakan korban jiwa sebanyak 8 orang. dikarena kan walaupun airnya yang tenang dan tampak memikat, ternyata pada kedalaman puluhan kaki di bawah permukaan Jacob's Well banyak gua-gua air yang tampak seperti labirin sehingga membuat para penyelam jadi tersesat hingga ke habisan oksigen. Inilah yang membuat dua dari empat sumur yang ada di batasi aksesnya untuk para pengunjung.

Info unik 7
Jacob's Well
Info unik 7
Jacob's Well
Salah satu sumur yang di awasi bentuknya mirip dengan cerobong atau tampak seperti jalan keluar itulah yang membuat para penyelam terperangkap sehingga membuat seorang mahasiswa tewas di tahun 1983. Sedangkan sumur yang satunya lagi juga di anggap berbahaya karena rangka bebatuan di sekitar sumur tersebut di anggap ringkih. Namun walaupun tempat tersebut sudah banyak memakan korban tetap saja para pengunjung nekat untuk menyelam dari yang amatiran sampai yang profesional. Jacob's well juga pernah mengalamai kekeringan pada tahun 2000 hingga menghawatirkan banyak pihak. Dan akhirnya Badan Pemerhati Lingkungan serta pemerintah setempat menjadikan Jacob's Well sebagai salah satu tempat konversi yang harus di jaga keberadaannya.

No comments:

Post a Comment